International English Language Testing System, atau IELTS, adalah tes kemampuan Bahasa Inggris yang dibuat oleh Cambridge Assessment, British Council, dan IDP. IELTS terdiri dari dua versi: IELTS Academic untuk kuliah dan IELTS General Training untuk bekerja atau bermigrasi ke luar negeri. Kedua versi tersebut menguji empat jenis kemampuan: listening, reading, writing, dan speaking. Berikut ini perbedaan antara IELTS Academic dan IELTS General Training:
Skor
Skor IELTS, atau yang biasa disebut bands, menggunakan skala dari 0 (terendah) sampai 9 (tertinggi). Skor tes dihitung dari skor masing-masing jenis kemampuan dan kemudian dibulatkan. Berikut ini contoh perhitungannya:

Hasil tes diumumkan secara online sekitar 14 hari setelah tanggal tes melalui website resmi penyelenggara.
Untuk program Master, syarat nilai minimal IELTS 6,5 sementara untuk program Doktor, minimal 7,0. Tapi, syarat nilai minimal mungkin berbeda untuk tiap universitas, jadi silakan cek di website resmi agar tidak salah pasang target. Selain itu, kadang ada universitas yang mensyaratkan nilai minimal untuk masing-masing kemampuan, misalnya, tidak boleh kurang dari 6,0 untuk semua listening, reading, writing, dan speaking.
Biaya dan Tempat Tes
Biaya tes IELTS resmi sekitar US$ 210, atau sekitar Rp 2.900.000 tergantung pada nilai tukar Rupiah. Biaya ini juga dipengaruhi oleh penyelenggara tes, jadi biayanya mungkin sedikit lebih murah atau lebih mahal. IDP dan British Council biasanya memakai standar biaya resmi yang sama, tetapi penyelenggara lain seperti IALF biasanya mematok harga lebih mahal. Jadi, tanyakan biayanya sebelum mendaftar.
Apakah IELTS sulit?
Tidak. IELTS sebenarnya sederhana, namun tetap memerlukan belajar dan latihan yang konsisten. IELTS terkesan sulit karena tes ini menguji empat jenis kemampuan, dan biasanya writing menjadi bagian yang paling sulit karena terdapat perbedaan konsep penulisan antara Bahasa Indonesia dan Inggris, dan kita tidak terbiasa menulis dalam Bahasa Inggris.
Apakah IELTS lebih sulit daripada TOEFL (ITP)?
Untuk sebagian orang, TOEFL (ITP) justru lebih sulit terutama di bagian Structure karena mereka harus mengingat banyak sekali teori grammar. Sebenarnya, IELTS dan TOEFL (ITP) tidak bisa dibandingkan karena formatnya yang sangat berbeda. Jadi, tidak perlu khawatir meskipun skor TOEFL kalian masih di bawah 500.
Sudah punya sertifikat IELTS?
Jika belum, dan kalian ingin kuliah di luar negeri dengan beasiswa atau biaya sendiri, persiapkan dari sekarang. Langkah pertama, ukur kemampuan dasar dengan IELTS Simulation Test (baca DI SINI), lalu tentukan apakah kalian perlu mengambil kursus IELTS (baca DI SINI) atau cukup belajar sendiri.
Hubungi 0857-4774-6454 untuk konsultasi gratis tentang IELTS dan TOEFL.
Referensi: